Jumat, 27 Februari 2015

Review: Moonrise Kingdom (2012)






“I love u but you don’t know what you’re talking about”


Ekspetasi yang sangat besar saya curahkan untuk film ini karena film ini disutradarai oleh Wes Anderson yang karya terbarunya masuk nominasi oscar dan deretan cast yang diisi oleh nama-nama terkenal seperti Bruce Willis,Edward Norton,Bill Muray yang anehnya score film ini cukup tinggi di Imdb yakni 7,8 alasan inilah yang membuat saya mematok standar tinggi pada film ini.



Sam (Jared Gilman) seorang pramuka 12 tahun yatim-piatu yang kebanyakan teman perkemahannya tidak menyukainya membuat Scout Master Ward (Edward Norton) yang adalah pemimpin perkemahan KHAKI SCOUT geram atas perbuatan Sam yang telah kabur dari perkemahan.Ward kemudian meminta bantuan kepada Captai Sharp (Bruce willis) untuk mencari Sam. Prediksi Captain Sharp dan Ward Sam melarikan diri kehutan sendiri ternyata salah nyatanya Sam pergi dengan Suzy (Kara Hayward) remaja 12 tahun yang selalu membawa teropong kemanapun dan suka membaca buku akan tetapi dicap “Trouble Maker” oleh kedua orang tuannya Walt Bishop (Bill Muray) dan Laura Bishop (Frances McDormand).Mereka berdua berpetualang ke hutan dan menghabiskan waktu berduaan.

Entah suasana hati saya sedang buruk saat menonton film ini atau film ini memang tidak bagus,saya tidak mengeri mengapa film ini sangat mengecewakan.Jujur saja pada menit awal atensi saya sangat “melotot” pada setiap percakapannya yang membuat saya cukup tersenyum akan tetapi setelah menit-menit berlalu menjadikan penonton tidak terbawa dalam petualangan Sam dan Suzy tersebut.Namun jika sudah bicara kekurangnnya tidak etis jika tidak membicarakan kelebihannya,ya kelebihan film ini memang sangat kental dengan gaya Wes Anderson yang unik dan juga penampilan para aktor kawakan sampai para aktor muda memberikan penampilan yang apik akan tetapi dengan mohon maaf kelamahan film ini sangat menonjol dibandingkan dengan kelebihannya.
JADI INTINYA Moonrise Kingdom adalah film yang kurang memuaskan karena saya menginginkan sesuatu yang lebih namun nyata jauh dibawah standar saya,sebuah film yang menurut saya ceritanya tidak menarik. :( 
SCORE : 65

Tidak ada komentar:

Posting Komentar